Undangan pernikahan adalah satu dari beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebaik mungkin oleh calon pengantin.
Undangan pernikahan adalah hal yang pertama kali diberikan kepada orang lain untuk mewakili pernikahannya. Oleh sebab itu memilih font undangan amatlah penting.
Undangan harus memiliki daya tarik secara visual baik dari desainnya maupun font yang dipilih. Ingatlah bahwa ketika Anda memutuskan font untuk undangan pernikahan Anda, jangan asal memilih.
Ada beberapa preferensi yang bisa Anda pertimbangkan untuk membawa tampilan elegan bagi undangan Anda.
Font undangan biasanya berbentuk melengkung dengan tipografi kursif atau bahkan serif. Pilih tampilan model font dengan cermat, coba beberapa sampel, dan letakkan secara berdampingan untuk evaluasi.
Bagi Anda yang menginginkan desain formal, informal, atau kasual yang unik, Anda akan menemukan banyak pilihan dalam daftar font di bawah ini yang tersedia gratis hanya di Google Fonts.
Font biasanya membuat teks atau kata-kata di dalam undangan pernikahan terlihat menjadi lebih menarik.
Macam-Macam Font untuk Undangan
Berikut adalah font yang menurut kami cocok untuk dipakai di undangan pernikahan dan mayoritas tersedia pada website Google Fonts.
1. Lato
Lato merupakan jenis font formal yang diciptakan oleh desainer yang bernama Łukasz Dziedzic. Lato sendiri masuk dalam jenis huruf Sans Serif. Font ini menonjol dan bagus untuk digunakan sebagai undangan pernikahan apalagi jika ukurannya dijadikan lebih besar.
2. Abhaya Libre
Font Google ini memiliki kesan klasik dan elegan dengan bentuk bulat dan tepi yang soft. Abhaya Libre memiliki font header yang bagus dan mudah dibaca dalam ukuran besar. Abhaya Libre bagus digunakan sebagai font untuk menuliskan nama Anda dan pasangan di undangan.
3. Merriweather
Merriweather adalah font dari Google yang dirancang untuk penggunaan teks yang panjang serta untuk headline utama dan judul. Nah, Anda bisa memanfaatkan font Merriweather ini di undangan pernikahan Anda karena modelnya yang bagus dan elegan.
Font Merriweather sendiri memiliki 8 model yang bisa Anda pilih yakni light, regular, bold, black, light italic, italic, bold italic, dan black italic.
4. Alegreya
Font undangan pernikahan Alegreya adalah font modern yang menampilkan desain kasual. Font ini sangat cocok untuk membuat desain undangan pernikahan yang modern. Font ini menawarkan begitu banyak model mulai dari yang biasa hingga hitam tebal.
5. Pinyon Script
Pinyon Script dari Nicole Fally adalah font yang menampilkan desain minimalis.
Jika Anda sedang mencari undangan pernikahan dengan desain informal, font ini akan menjadi pilihan tepat untuk Anda. Font ini hadir dengan versi font italic.
6. Aleo
Jenis huruf serif ini memberikan kesan undangan pernikahan yang modern namun klasik. Hampir mirip dengan model Lato, font ini lebih presisi dan modern.
Dengan bentuk dan kurva setengah bulat, Aleo adalah font yang bagus digunakan untuk undangan pernikahan yang konsepnya modern namun klasik.
7. Muli
Muli adalah font Sans Serif serbaguna dan minimalis yang dirancang oleh almarhum Vernon Adams. Jenis font Muli ini relatif lebih menarik daripada yang lainnya karena kesan klasik yang dimilikinya.
Font Sans Serif klasik berkelas ini akan terlihat bagus pada desain undangan pernikahan. Font ini hadir dalam 2 gaya, regular dan italic.
Font ini tersedia pada website Adobe dan bisa di download secara gratis.
8. Arapey
Arapey tidak menawarkan terlalu banyak model yang berbeda, tetapi Arapey masih merupakan font Google yang bagus dimanfaatkan untuk undangan pernikahan. Jenis huruf memiliki struktur modern, miring dan bagus dimanfaatkan untuk undangan pernikahan yang kesannya modern.
9. Nunito
Nunito adalah font Sans Serif yang sangat cocok untuk membuat undangan pernikahan informal dengan tampilan kasual.
Muncul dengan berbagai versi, termasuk huruf tebal, bayangan, dan italic, font ini bagus digunakan untuk Anda yang hendak menyelenggarakan pesta pernikahan yang kesannya kasual.
10. Asap Condensed
Asap Condensed hadir dengan 8 gaya, termasuk semibold, bold, dan semua huruf miringnya. Asap Condensed adalah font Google yang yang mudah diatur sehingga memudahkan Anda untuk mengubah gaya fontnya di undangan pernikahan tanpa harus menyesuaikan teks.
Desain font yang minimalis dan mudah diatur ini akan menambah keunikan pada desain undangan Anda.
11. Parisienne
Font yang sangat cocok sekali untuk tipe undangan dengan tema elegan dan glamor. Lekukan-lekukan pada font ini sangat cantik dan terlihat sangat menarik.
Font Parisienne ini sayangnya hanya tersedia dalam 1 style saja yaitu Regular 400.
12. Brawler
Font Brawler awalnya ditujukan untuk surat kabar dan tabloid. Brawler adalah contoh font klasik yang mempertahankan gaya jadulnya dan masih disukai banyak orang saat ini.
Dengan tepi yang tajam dan kesan kokoh, Brawler ini adalah font Google yang dapat Anda gunakan untuk menambah keanggunan pada desain undangan pernikahan Anda.
13. Caladea
Caladea adalah font Google modern yang dibuat dari Cambo. Caladea menawarkan 4 model font berbeda untuk dipilih karena bisa menjadikan desain undangan terlihat lebih modern.
Font ini menurut kami paling cocok untuk undangan pernikahan dengan desain kasual.
14. Carme
Carme adalah font Google yang menawarkan visual sangat menarik dengan hasil yang elegan namun tetap dapat dibaca. Dirancang khusus untuk paragraf teks yang panjang, Carme menjadi pilihan yang baik bagi untuk undangan pernikahan.
15. Enriqueta
Enriqueta merupakan font undangan pernikahan dari Google yang menghadirkan pesona tertentu karena komposisinya yang sangat seimbang dan memiliki visual yang kuat.
Enriqueta menampilkan desain tanda yang akan sangat cocok dengan desain undangan pernikahan modern.
16. Spectral
Spectral adalah jenis huruf serif dalam Google yang biasanya digunakan dalam aplikasi web Dokumen dan Slide.
Spectral merupakan font yang elegan, modern, dan indah. Spectral cocok digunakan sebagai udul dan kutipan menarik, serta teks isi, termasuk digunakan pula dalam font undangan pernikahan.
17. Headland One
Headland One adalah font Google yang bagus karena memiliki bentuk yang klasik namun ada detail eksentrik yang memberikan kesan unik bagi orang yang membaca. Font ini sangat unik untuk digunakan dalam undangan pernikahan Anda.
Font yang klasik ini akan memberikan tampilan desain yang akan sangat cocok dengan undangan pernikahan. Font undangan ini hadir dalam dua versi yakni biasa dan tebal sehingga dapat Anda gabungkan untuk membuat desain undangan pernikahan yang indah.
18. Rubik
Rubik adalah font Sans Serif yang dirancang oleh Philipp Hubert dan Sebastian Fischer. Font sederhana ini bisa menampilkan semua elemen tepat yang Anda perlukan dalam font pernikahan.
Rubik menghubungkan semua huruf dengan sempurna, cocok diandalkan untuk undangan pernikahan.
19. Akaya Telivigala
Akaya Telivigala adalah font dengan desain miring yang menampilkan tampilan unik. Font ini sangat ideal untuk membuat undangan pernikahan dengan desain yang kasual.
Font ini tidak hanya akan membuat undangan pernikahan Anda terlihat unik, tetapi juga akan menambah sedikit kesan menarik.
20. Montserrat
Didirikan dari proyek Kickstarter pada tahun 2011, Montserrat adalah model font yang bertujuan untuk menyelamatkan keindahan tipografi kala itu.
Montserrat ini merupakan model font elegan yang hadir dengan banyak karakter yang dapat Anda gunakan untuk merancang undangan pernikahan yang unik.
21. Roboto
Roboto adalah font yang paling banyak diunduh di situs web Google Fonts. Font satu ini merupakan jenis font default untuk Android dan Chrome OS, dan merupakan dalam sistem Desain Material Google. Roboto sederhana dan sangat mudah dibaca.
Kalau Anda memang menyukai undangan pernikahan dengan konsep sederhana dan font yang mudah dibaca, maka Anda bisa memanfaatkan Roboto.
Kata Penutup
Dengan 20 jenis font gratis dari berbagai style yang bisa Anda unduh gratis, maka Anda dapat mengkombinasi dan mencocokkan model yang berbeda untuk membuat desain unik pada undangan pernikahan Anda nantinya.
Selamat berkreasi!
Leave a Reply